Mon, 23 Dec 2024
Puisi / Kontributor / Dec 28, 2020

Puisi-Puisi Rian

Aku, Kau dan Kenangan

Kau dan aku merajut kenangan
Bercerita dibawah rintik hujan
Saling mengungkap asa dan impian
Melangkah ke jenjang harapan

Kau dan aku mengukir kenangan
Berjalan dan bergandengan
Berbagi dalam kenyamanan
Menyatu dalam ikatan

Kau dan aku melukis kenangan
Cerita indah diciptakan
Saling menginginkan kesetiaan
Berdua saling menguatkan

Kau dan aku menjadi kenangan
Hanyut dalam pengkhianatan
Memuai dalam perpisahan
Mengendap dalam kesengsaraan

Kau dan aku hanya akan menjadi kenangan
Kenangan manis yang tak terlupakan
Kenangan pahit yang tak pernah diinginkan
Kenangan yang tak pernah siap akan kehilangan

*

Luka

Luka yang kau goreskan
Terlalu sakit kurasakan
Terlalu dalam kau tancapkan
Oleh pisau pengkhianatan

Setelah puas kau tancapkan
Kau pergi begitu saja
Tanpa mau menyembuhkan luka
Yang sudah terlanjur kau goreskan

Biarlah luka ini kututupi
Biarlah luka ini ku obati sendiri
Walau luka ini takkan sembuh
Seiring waktu yang membunuh

 

Penulis: Rian Eko Saputra, karyawan swasta dan sedang berkuliah di Kota Padang.

Pronesiata

Kami percaya jika semua tulisan layak untuk dibagikan. Tak perlu harus sempurna! Media ini ruang bagi semua yang memiliki karya tulisan.

© pronesiata.id. All Rights Reserved.