Sun, 08 Sep 2024
Ceritakanaja / Nazwa Azzahra / Aug 06, 2024

Capek Ya? Baca Yuk

Hai! Bagaimana harimu? 

Aku tau fase ini sangat melelahkan. 

Semua orang butuh waktu untuk bisa menerima dan berdamai dengan kenyataan yang berjalan diluar ekspektasi. Gabakal mudah, tapi yakin lah pasti bisa karena semua ada fasenya.

Cape itu manusiawi, cape itu normal. Yang ga normal itu kalo cape bukannya istirahat tapi malah nyerah. Jangan takut ngelewatin semua proses itu because Allah is with u. 

Bukankah kau ingin mendapatkan cita-cita mu? Bukankah kau ingin membahagiakan kedua orang tuamu? 

Itulah keinginan semua orang, ingin membahagiakan kedua orang tuanya dan mendapatkan apa yang dia inginkan. 

Jika kamu terus menjalaninya, yakinlah, semakin cepat kamu melalui nya. 

Ini tidak akan lama. Ini adalah cara Tuhan untuk menguji kesabaranmu, Tuhan tidak akan memberikan cobaan yang melebihi, tapi Tuhan memberikan cobaan yang yakin kamu bisa melewatinya. 

Kamu sangat hebat! Karna telah berada di titik ini. Teruslah melangkah hingga kau mendapatkan sumber kebahagiaanmu. 

Jangan dengarkan apa kata orang, tunjukkanlah bahwa kau bisa. Seseorang akan mengatakan kamu orang jahat, ada yang bilang kamu egois.

Tapi tidak ada seorangpun yang tahu betapa lelahnya kamu bersikap baik baik saja setelah apa yang kamu lalui. 

Belajarlah untuk menerima kenyataan tanpa menyalahkan takdir. Hiduplah sebagaimana mestinya. Karena pada akhirnya, hidup adalah tentang berdamai dengan hal-hal yang tidak bisa kita ubah.

Seindah apapun kita merencanakan masa depan, tetap sisakan ruang ikhlas bahwa hari esok memang diluar kehendak kita. 

Jika dirimu patah karena manusia, maka bangkit lah karena Allah. 

Seberat apapun prosesmu jangan pernah menyerah, ingat masih ada Allah yang akan selalu membantumu

Dibalik takdir yang membuat kita menangis, ada takdir yang belum kita ketahui. Allah tidak mungkin membuat kita bertahan tanpa sebuah alasan. Yakinlah, selalu ada sesuatu yang indah menantimu di depan sana. 

disaat kamu berkata:

"ya Allah, aku tidak pernah memilih untuk mengalami ini semua."

Dan Allah menjawab :

"tapi Akulah yang memilih mu untuk menghadapi semuanya. Walau kamu merasa tidak bisa, aku akan memampukan kamu menjalaninya."

"Pada dasarnya takdir Allah itu selalu baik, walau terkadang perlu air mata untuk menerimanya"

 -Ummar bin Khattab-

bertahanlah, ini akan berlalu.



Penulis: Nazwa, seorang siswa smk yang sedang berusaha meraih cita-cita.

Pronesiata

Kami percaya jika semua tulisan layak untuk dibagikan. Tak perlu harus sempurna! Media ini ruang bagi semua yang memiliki karya tulisan.

© pronesiata.id. All Rights Reserved.